Aktivitas

English Camp

English Camp dirancang sedemikian rupa agar dapat memberikan pelatihan Bahasa Inggris  yang dikemas dalam suasana yang lebih informal dan lebih friendly-user  bagi mahasiswa UMSU. Kegiatan-kegiatan dalam English Camp ini bermuara pada  tujuan membekali mahasiswa UMSU dengan kemampuan Bahasa Inggris melalui berbagai sub-kegiatan yang fun. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat menumbuhkan kecintaan mahasiswa terhadap Bahasa Inggris serta menumbuhkan kesadaran akan pentingnya penguasaan bahasa asing dalam menghadapi persaingan global. Kegiatan ini biasanya dilakukan pada semester ganjil di setiap tahun akademik.

 

Praktek Pengalaman Lapangan (PPL)  Internasional

Penyelenggaraan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL)  Internasional dilaksanakan oleh Kantor Urusan InternasionalUMSUbekerjasamadenganprodidanFakultas, danLembagabahasauntuk mengadakan seleksi mahasiswa. Seleksi meliputi wawancara, praktek mengajar,dan praktek seni budaya yang dikuasai. Para peserta diwawancari dalam dua bahasa, yakni Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Materi yang ditanyakan meliputi pengetahuan mereka tentang pendidikan dan pengajaran di negara tujuan. Tujuan dari penyelenggaraan PPL Internasional ini adalah untuk memberikan wawasan internasional kepada mahasiswa UMSU, terutama mengenai bagaimana cara mengajar di luar negeri. Di samping itu, pengiriman mahasiswa untuk PPL internasional merupakan salah satu strategi UMSU dalam menuju Universitas Kependidikan Kelas Dunia.

Sit-In